Majalengka Nextnews.id-Pentingnya pembangunan infrastruktur desa bertujuan melayani mobilitas masyarakat serta dapat meningkatkan aksesibilitas masyarakat desa untuk mempercepat perekonomian lokal
Sebagaimana diketahui infrastruktur desa terdiri dari pembangunan infrastruktur fisik dan pembangunan infrastruktur non-fisik, tentunya didukung dengan alokasi anggaran dari pemerintah
“Dengan adanya anggaran dari pemerintah pusat yang dialokasikan adalah peluang bagi desa untuk meningkatkan sarana dan prasarana yang ada seperti misalnya jalan desa jalan lingkungan, pembuatan tempat pembakaran sampah, gorong nya serta sarana lainnya seperti pembuatan kios desa Itu merupakan bagian infrastruktur yang dibangun oleh pemerintah desa. “Ucap Jayus Kepala Desa Weragati kepada wartawan. Rabu 17 Desember 2025
Sebelumnya pemerintah desa weragati kecamatan Palasah telah melakukan berbagai kegiatan pembangunan sarana prasarana jalan lingkungan serta jalan pertanian pembangunan kios desa, pembangunan tempat pembakaran sampah upaya tersebut untuk meningkatkan mobilitas bagi masyarakat.
Yang tadinya jalan lingkungan jalan pertanian Masih jelek sekarang sudah Bisa dimanfaatkan tujuan tersebut untuk meningkatkan mobilitasnya.

Kepala Desa Weragati Jayus Menerangkan,dana desa yang diperoleh dari pemerintah pusat dialokasikan sesuai dengan keinginan masyarakat yang dikemas melalui musyawarah desa
“Namun untuk membangun infrastruktur desa APBDes sangat terbatas, banyak yang ingin dibangun namun tapi anggaran kurang. “Terangnya
Kata Dia, Kedepan Kita Akan terus meningkatkan infrastruktur pembangunan untuk kepentingan masyarakat karena pembangunan untuk saat ini belum merata di tiap bloknya
Selain itu, untuk mewujudkan pembangunan infrastruktur desa tentunya Peran serta masyarakat sangat penting khususnya stakeholder dalam membangun desa sangat diharapkan,
” Agar proses percepatan pembangunan infrastruktur desa dapat terlaksana sesuai harapan bersama,” tutur Jayus
