Pj. Dedi Supandi Bersama Tim Sapu Lakukan Aksi Bersih – Bersih Sungai

Majalengka, Nextnews.id-Untuk mengantisipasi Dampak banjir pada musim penghujan di Kabupaten Majalengka yang diperkirakan oleh pihak BMKG terjadi cukup tinggi dibulan Oktober – November mendatang Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Majalengka membentuk Tim Sapu Bersih yang akan ditempatkan di setiap kecamatan.

Hal ini dilakukan Pemerintah kabupaten Majalengka sebagai bentuk keseriusannya terhadap kepedulian kebersihan lingkungan yang diakibatkan oleh material sampah.

Pembentukan Tim Sapu Bersih ini akan bekerja setiap harinya untuk berkeliling membersihkan material sampah yang berada di aliran sungai dan lingkungan sekitarnya . Pembentukan Tim Sapu Bersih ini diharapkan dapat meminimalisir dan mengantisipasi dampak banjir akibat material sampah dan lainnya disaat datangnya musim penghujan tersebut.

Hal ini disampaikan Pj Bupati Majalengka, Dr.H. Dedi Supandi saat acara pengukuhan Tim Sapu Bersih “My Darling – Desy Darling” yang dilanjutkan dengan gerakan kegiatan bersih – bersih sungai dari sampah di aliran sungai yang berada dibelakang Pendopo Majalengka bersama Tim Sapu Bersih pada Sabtu 14 September 2024.

Dalam kesempatan itu Dedi menyampaikan sebagai piloting dari desentralisasi kewenangan bupati kepada camat untuk memberikan anggaran pada anggaran perubahan 2024 untuk setiap kecamatan akan diberikan anggaran untuk pembelian motor cator dan alat kebersihan lainnya sebagai fasilitas penunjang kebersihan dari Tim Sapu Bersih, kata Dedi.

Tim Sapu Bersih yang dibentuk disetiap kecamatan ini akan diberikan SK oleh masing-masing camat sebagai dasar hukum mereka dalam bekerja. Dedi juga menyampaikan akan membuat himbauan dan spanduk tentang larangan membuang sampah dan ajakan kepada masyarakat untuk menjaga dan peduli lingkungan.

Sebagai sangsi moral yang akan diberikan untuk masyarakat yang ketahuan membuang sampah sembarangan Tim Sapu Bersih bisa memfoto dan mempostingnya di medsos. Ia berharap agar masyarakat lebih meningkatkan kesadarannya terhadap kebersihan lingkungan akibat sampah, pungkasnya.

Hadir dalam kesempatan itu Kepala DLH Majalengka, Drs. Agus Permana, M.P dan sejumlah kepala OPD lainnya, para camat, anggota TNI/Polri, sejumlah komunitas peduli lingkungan dan peserta lainnya. WH

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *